Kamis, 08 Juli 2010

INDONESIA TERNYATA LEBIH BAIK DARI AMERIKA

Indonesia ternyata lebih menyenangkan dibanding Amerika. Percaya? Kalau tidak, di sini akan saya paparkan betapa hidup di Indonesia lebih nyaman ketimbang hidup di Amerika.

Pertama, dalam hal transportasi, saya sangat kesulitan untuk bisa hanya sekedar pergi ke pasar atau swalayan. Mengapa? Karena saya tidak punya mobil. Adapun transportasi umum, jumlahnya tidak banyak dan tidak selalu melewati tempat-tempat strategis. Bus atau kereta hanya melayani rute khusus yang sangat terbatas. Alhasil, ketika mahasiswa ingin jalan-jalan, mereka lebih sering carter bis atau mobil ketimbang menggunakan fasilitas umum. Hal ini tentu berbeda dengan situasi di Indonesia. Kita bisa kemana saja dan kapan saja. Bisa pakai bis, kereta, angkot, hingga ojek. Di Amerika, tidak ada motor apalagi ojek. Hanya mobil pribadilah yang memenuhi jalan dan lapangan parkir.

Kedua, tentang telepon. Di Amerika yang luasnya lebih besar dari Indonesia, provider komunikasi hanya dua perusahaan, T-Mobile dan T&T Mobile. Alhasil, komunikasi menjadi sangat mahal di Amerika. Masyarakat tidak punya pilihan. Kemudian, sistem yang berlaku adalah langganan bulanan atau sistem kontrak. Jadi, kita tidak bisa sesuka hati beli kartu dan tidak mudah pula menemukan konter-konter isi ulang pulsa. Berbeda dengan Indonesia, provider telepon banyak sekali jumlahnya. Kita bisa memilih dan membeli kartu perdana hingga di jembatan penyebrangan sekalipun. Biaya komunikasi juga sangat murah. Aneka paket gratis juga ditawarkan. It is really amazing!!!

Ketiga, cuaca. Di Amerika sebagai salah satu negara yang memiliki empat musim, kita tidak mudah menyesuaikan diri dengan perubahan cuaca yang ekstrim. Di musim panas seperti sekarang ini yang katanya musim paling menyenangkan, ternyata panasnya tidak menentu, kadang dingin, kadang panas biasa, hingga menyengat. Besok bahkan diprediksikan akan ada hujan deras. Wow, beda kan dengan hidup di Indonesia yang hanya punya dua musim, panas atau hujan. Kita tak perlu beli pakaian dingin yang mahal, sepatu boot, hingga pemanas ruangan.

Alhasil, hidup di Indonesia nampaknya lebih nyaman dan menyenangkan di Amerika. Setuju kan?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Introduction